JAKARTA - Sore ini, tepatnya pada pukul 17.10 WIB, Menteri Keuangan Bambang PS Brodjonegoro melakukan upacara serah terima jabatan (sertijab) kepada Sri Mulyani. Dengan sertijab ini, maka Sri Mulyani Resmi menjabat sebagai Menteri Keuangan.
Sri Mulyani tampak menggunakan baju bewarna biru gelap dengan selendang hingga setinggi lutut. Sedangkan Bambang menggunakan jas formal. [Baca juga: Bambang Brodjonegoro Pamit, Sri Mulyani Disambut Tepuk Tangan]
Sebelumnya, ketika tiba di Kantor Kementerian Keuangan pada pukul 16.50 WIB, Bambang terlihat terharu sambil bersalaman dan memasuki ruangan kantor Kementerian Keuangan. Bambang pun terlihat berkaca-kaca ketika turun dari mobil dinasnya.