JAKARTA - Ajang tahunan Indonesia Business and Development Expo (IBD Expo) kembali digelar. IBD Expo ini diadakan di Jakarta Convention Center (JCC). Kegiatan ini juga diiringi dengan pameran produk dari perusahaan BUMN.
Tiap BUMN mencoba untuk mengenalkan produk dan jasa unggulan mereka ke masyarakat. Salah satu produk unggulan yang menarik minat pengunjung adalah panser milik PT Pindad (Persero). Sebagaimana diketahui Pindad adalah BUMN industri dan manufaktur yang bergerak dalam pembuatan produk militer dan komersial.
Dalam gelaran IBD Expo kali ini, produk Pindad yang cukup menyedot perhatian adalah Panser Canon 20mm. Panser yang dilengkapai dengan senjata kaliber 20 mm ini terparkir di sudut area Hall B.
Engineering Divisi Teknologi Pengembangan Kendaraan Khusus Pindad Martin Ardianto mengatakan, panser seberat 14 ton tersebut merupakan jenis baru panser milik Pindad.
"Kalau ini kita baru prototype 100%, tapi ini sebenarnya sudah aktif, sudah serfitifikasi, tinggal peroduksi dan permintaan dari kesatuan," ujarnya di JCC, Jumat, (22/9/2017).