JAKARTA - Pemerintah DKI Jakarta terus melakukan pembahasan dengan sejumlah stakeholder agar program pembangunan rumah DP Rp0 bisa terealisasi. Hari ini orang nomor satu di DKI Anies Baswedan duduk bersama Gubernur Bank Indonesia (BI) Agus Martowardojo untuk membahas program DP Rp0.
Baca Juga: Sandiaga: OK OCE Bakal Fasilitasi Pinjaman Modal ke Lembaga Keuangan
Anies menyatakan, BI telah memberikan skema-skema yang dapat diskusikan lebih lanjut dengan Pemprov DKI Jakarta. Menurut Anies, BI menyampaikan dukungannya pada program DP Rp0 dengan membentuk tim bersama Pemprov DKI Jakarta.
"Pada intinya BI memberikan dukungan untuk membuat tim bersama untuk menyusun detail pengelolaannya bekerja sama dengan pemerintah pusat, instansi lain," ujar Anies di Gedung BI, Jakarta, Jumat (5/1/2018).
Baca Juga: Bangun Stadion BMW Butuh Rp2 Triliun, Sandi Uno: Mending Buat Warga
Nantinya, lanjut dia, realisasi rumah DP Rp0 ini akan dibahas bersama kementerian terkait yakni Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) serta Kementerian Keuangan.
"Harapannya program DP 0% akan bisa terlaksana lebih efisien, tepat dan sesuai pengaturan," pungkasnya.