Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Garam Konsumsi Ternyata Mengandung Mikroplastik, Bahayakah?

Andrea Heschaida Nugroho , Jurnalis-Kamis, 01 November 2018 |07:14 WIB
Garam Konsumsi Ternyata Mengandung Mikroplastik, Bahayakah?
Petani Garam. Foto: Okezone
A
A
A

JAKARTA – Anda mungkin tidak berpikir dua kali ketika menggunakan garam untuk memasak. Namun studi terbaru menyatakan bahwa garam yang kita konsumsi sehari-hari mengandung partikel-partikel kecil plastik atau yang disebut juga mikroplastik.

Dilansir dari Business Insider, Kamis (1/11/18), studi The Greenpeace yang dipublikasikan 17 Oktober silam mengungkapkan bahwa orang dewasa yang mengonsumsi 10 gram (g) garam per hari berarti sama saja mengonsumsi 2000 mikroplastik setiap tahun, hanya dari konsumsi garam.

Baca Juga: Cuaca Tak Menentu, Produksi Garam RI Mulai Terhambat

Studi ini menganalisis 39 merek garam dari 21 negara dan menemukan adanya mikroplastik yang terkandung di 36 merek garam atau sama dengan 90% nya. Yang lebih mengejutkannya lagi, merek-merek ini merupakan merek garam yang berasal dari Asia dengan kadar mikroplastik tertinggi. Dengan Asia sebagai pusat dari polusi plastik global, studi menyatakan bahwa ekosistem dan kesehatan di lautan Asia sangat berisiko dengan parahnya polusi mikroplastik.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement