JAKARTA - PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) atau SMF menerbitkan obligasi penawaran umum berkelanjutan (PUB) V tahap 1 2019 senilai Rp2 triliun dan sukuk mudharabah berkelanjutan I tahap I sebesar Rp100 miliar.
"Target dana akan dihimpun selama 2 tahun dari PUB V I sebesar Rp19 triliun, sedangkan untuk Sukuk Mudharabah Berkelanjutan I yaitu sebesar Rp2 triliun," kata Direktur Sekuritas dan Pembiayaan SMF, Heliantopo, di Bursa Efek Indonesia, melansir laman antaranews, Jakarta, Jumat (5/7/2019).
Baca juga: SMF Salurkan KPR Capai Rp11,88 Triliun selama 2018
Penerbitan obligasi tersebut, kata dia merupakan bentuk komitmen SMF sebagai penyedia likuiditas jangka menengah panjang bagi KPR.

Melalui penerbitan obligasi tersebut, kata dia lebih lanjut, SMF menawarkan tiga seri obligasi, yakni obligasi seri A dengan jumlah pokok sebesar Rp428 miliar dan tingkat bunga tetap sebesar 7,50 persen dengan jangka waktu 370 hari sejak tanggal emisi.
Baca juga: SMF Siapkan Rp2,2 Triliun untuk KPR dengan Skema FLPP
Sementara itu, obligasi seri B mempunyai jumlah pokok sebesar Rp640 miliar dengan tingkat bunga tetap 8,50 persen berjangka waktu 3 tahun.
Sementara obligasi seri C bernilai pokok Rp932 miliar dengan bunga tetap 8,75 berjangka waktu 5 tahun.