TANGERANG - Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto menyebut pelaku industri terhadap mobil listrik sangat tinggi. Bahkan menurutnya sudah ada beberapa pabrikan yang siap berinvestasi besar demi membuat mobil listrik.
Airlangga mengatakan, hingga saat ini sudah ada dua pabrikan besar yang menyatakan niatnya untuk investasi di mobil listrik. Kedua pabrikan tersebut yakni Toyota dan Hyundai yang merupakan pabrikan asa Jepang dan Korea Selatan.
"Saat ini berdasar catatan saya sudah ada dua pabrikan besar yaitu Toyota dan Hyundai yang siap untuk berinvestasi di Indonesia khususnya di sektor kendaraan listrik," ujarnya saat ditemui di ICE BSD, Tangerang, Kamis (18/7/2019).
Baca Juga: Industri Bisa Tancap Gas jika Aturan Mobil Listrik Jelas
Menurut Airlangga, total nilai investasi yang digelontorkan mencapai Rp50 triliun. Angka tersebut masih bisa bertambah sebab masih ada beberapa investor yang menyatakan minatnya di komponen mobil listrik.