Di Amerika Serikat, Badai Dorian diperkirakan membawa hujan lebat dan gelombang badai pada Senin (2/9/2019) sampai Rabu (4/9/2019) malam, ke pantai Atlantik Florida sebelum bergerak ke utara di sepanjang pantai Georgia, dan Carolina.
Pusat Topan Nasional (NHC) menyebut Dorian mengecualikan hantaman langsung ke daratan AS. Jika tetap menerjang lepas pantai, badai mungkin tidak akan mengakibatkan penurunan permintaan bahan bakar yang biasanya mengikuti banjir badai dan pemadaman listrik.
Perusahaan energi Amerika Serikat juga mengurangi anjungan pengeboran selama sembilan bulan berturut-turut ke level terendah sejak Januari tahun lalu. Total produksi minyak mentah AS turun pada Juni untuk bulan kedua berturut-turut, menurut laporan Departemen Energi pada Jumat lalu (30/8/2019).
(Fakhri Rezy)