Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Facebook, PayPal hingga Google Suntik Modal ke Gojek

Giri Hartomo , Jurnalis-Rabu, 03 Juni 2020 |10:48 WIB
   Facebook, PayPal hingga Google Suntik Modal ke Gojek
Gojek (Foto: Okezone.com)
A
A
A

JAKARTA - Gojek hari ini mengumumkan bahwa Facebook dan PayPal resmi menjadi investor di dalam penggalangan dana perseroan putaran terkini.

Sementara itu, di penggalangan dana putaran yang sama, Google dan Tencent kembali menambah investasi setelah kedua perusahaan itu menanamkan investasi di Gojek pada penggalangan dana putaran sebelumnya.

Baca Juga: Banten Terapkan PSBB, Gojek Nonaktifkan GoRide

Bergabungnya Facebook dan PayPal sebagai investor, menyusul Gojek dan Tencent, mendukung Gojek dalam misi mendorong pertumbuhan ekonomi digital di Asia Tenggara, dengan fokus pada layanan pembayaran dan keuangan. 

Co-CEO Gojek Andre Soelistyo mengatakan, bergabungnya Facebook, PayPal, Google dan Tencent merupakan pengakuan di mana perusahaan teknologi paling inovatif di dunia melihat dampak positif Gojek terhadap Indonesia dan Asia Tenggara.

"Dengan bekerja sama, kami memiliki kesempatan untuk mencapai sesuatu yang betul-betul unik seiring dengan upaya kami mendukung lebih banyak digitalisasi di dunia usaha dan memastikan jutaan pelanggan mendapat manfaat dari ekonomi digital," kata Andre dalam keterangan tertulisnya, Jakarta, Rabu (3/6/2020).

Baca Juga: Cegah Penyebaran Covid-19, Gojek Impor 5 Juta Masker

Dia menambahkan, pandemi COVID-19 dan dampaknya mengingatkan bahwa supaya perekonomian menjadi lebih kuat dan tangguh, maka harus didukung dengan infrastruktur digital yang mumpuni dan memberikan berbagai opsi untuk masyarakat dalam melakukan transaksi. "Kami melihat peran Gojek dalam mensinergikan para ahli di seluruh dunia, memfasilitasi kolaborasi guna menghasilkan masa depan yang lebih baik di Asia Tenggara," katanya.

Co-CEO Gojek, Kevin Aluwi, menambahkan, sejak berdiri, sepanjang perjalanannya Gojek selalu berkaitan dengan mendukung pertumbuhan UMKM dan ini selalu menjadi perhatian. "Sekarang, dengan sejumlah perusahaan teknologi terbaik di dunia sebagai mitra, kami percaya bahwa kami bisa tetap memberikan produk dan layanan berkelas dunia yang unik bagi seluruh pihak di ekosistem Gojek," katanya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement