Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Satgas PEN Akui Subsidi Bunga UMKM Rp35 Triliun 'Mubazir'

Michelle Natalia , Jurnalis-Jum'at, 04 September 2020 |18:35 WIB
Satgas PEN Akui Subsidi Bunga UMKM Rp35 Triliun 'Mubazir'
Uang Rupiah. Foto: Ilustrasi Shutterstock
A
A
A

JAKARTA - Ketua Satuan Tugas Pemulihan dan Transformasi Ekonomi Nasional Budi Gunadi Sadikin mengatakan bahwa untuk membangkitkan gairah bisnis UMKM, pemerintah sudah menggulirkan beberapa bantuan untuk membantu UMKM di tengah pandemi Covid-19.

"Program terakhir adalah program subsidi UMKM, ini budgetnya juga besar Rp35 triliun, tapi baru kita serap Rp3 triliun. Padahal Rp3 triliun ini sudah dilakukan oleh perbankan untuk menyalurkan kredit ke 8 juta pengusaha UMKM dengan total pinjaman Rp332 triliun," ujar Budi dalam webinar FMB9 di Jakarta, Jumat (4/9/2020).

Baca Juga: UMKM Diminta Manfaatkan Pembiayaan Syariah 

Jadi, menurut Budi, anggaran ini sudah besar sekali. Perhitungannya di awal ini dinilai kurang tepat.

"Pagunya terlalu besar. Jadi realisasi penyerapannya cukup kecil. Hitungan kami sampai akhir tahun subsidi bunga jatuhnya Rp8-10 triliun," tambahnya.

Karena masih ada sisa, diharapkan sisa bisa dikonversi ke tempat lain, selama masih dalam pagu UMKM.

Baca juga: Saling Dorong demi Dapat Bansos UMKM Rp2,4 Juta

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement