Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Presiden Jokowi: Akhiri Ekspor Batu Bara Mentah!

Dita Angga R , Jurnalis-Jum'at, 23 Oktober 2020 |09:57 WIB
   Presiden Jokowi: Akhiri Ekspor Batu Bara Mentah!
Jokowi (Foto: BPMI Setpres)
A
A
A

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendapatkan laporan masih ada kendala di beberapa hal mengenai hilirisasi batu bara. Padahal orang nomor 1 di Indonesia ini ingin hilirisasi batu bara segera direalisasikan.

“Saya mendapatkan laporan bahwa pengembagan industri turunan masih terkendala urusan yang berkaitan dengan keekonomian. Juga terkendala faktor teknologi,” Jokowi saat membuka rapat terbatas, Kamis (23/10/2020).

Jokowi mengungkapkan bahwa kendala ini bisa diatasi dengan berpartner. Dalam hal ini baik perusahaan-perusahaan batu bara maupun BUMN.

“Saya kira ini bisa diatasi kalau perusahaan-perusahaan itu atau BUMN berpartner, mencari partner,” ungkapnya.

Baca Juga: Soal Hilirisasi Batu Bara, Jokowi: Kita Ini Masih Impor LPG 

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement