JAKARTA - Saat menikah, cara menangani keuangan kemungkinan besar akan berubah. Meskipun Anda harus mendiskusikan. Serta tujuan keuangan untuk masa depan dengan pasangan Anda sebelum menikah, hal itu tidak selalu terjadi.
Akan ada saat-saat ketika berselisih mengenai keuangan. Baik karena sudut pandang yang berbeda, atau bahkan karena tidak kompak secara finansial.
 Baca juga: 4 Tips Mengatur Keuangan Bersama Pasangan
Ikuti lima langkah berikut dari thebalance.com, yang dikutip Sabtu (24/4/2021). Untuk berhenti bertengkar soal keuangan dan menghindari masalah keuangan yang bisa berujung pada perceraian.
1. Dengarkan Pasangan Anda
Apakah pasangan merasa diatur? Apakah Anda merasa mengatur pengeluaran dan tidak berusaha bekerja sama? Atau apakah pengeluaran yang dibuat tidak realistis?
 Baca juga: 4 Kesalahan Investasi Saham yang Harus Dihindari
Saat itulah Anda harus berbicara dengan pasangan. Bicarakan dengan baik-baik untuk mengatur ulang pengeluaran. Termasuk berapa banyak uang yang harus dialokasikan untuk belanjaan, makan di luar, pakaian, dan tambahan menyenangkan lainnya.
Harus ada kesepakatan untuk menangani masalah lain yang akan datang, seperti perbaikan mobil atau rumah, dan apa yang harus dilakukan jika orang tua Anda meminta uang. Jangan lupa untuk mencicil dana darurat Anda.