Share

7 Tanaman Indoor Terbaik untuk Kamar Mandi

Fariza Rizky Ananda, Okezone · Kamis 22 April 2021 21:09 WIB
https: img.okezone.com content 2021 04 22 470 2399223 7-tanaman-indoor-terbaik-untuk-kamar-mandi-m5Vs8f2X0o.jpg Kamar Mandi (Foto: Homebeautiful)

JAKARTA - Menghadirkan sentuhan hijau di kamar mandi dalam bentuk tanaman indoor sekaligus dapat memurnikan udara, melembutkan suasana kaku khas kamar mandi, dan memberikan suasana alam di antara dinding dan lantai bertekstur.

Namun tidak semua tanaman indoor bisa tumbuh subur di ruangan lembab yang tidak banyak menerima sinar matahari. Berikut ini 7 pilihan tanaman indoor terbaik yang bisa disimpan dan tahan di kamar mandi, dilansir dari House Beautiful, Kamis (22/4/2021).

Baca Juga: Inspirasi Cat Warna-warni Kamar Mandi, Anti Mainstream!

1. Tanaman Zanzibar

Tanaman ini mungkin menjadi tanaman termudah untuk tumbuh di dalam ruangan, Permata Zanzibar yang kuat akan mentolerir cahaya redup, jadi bahkan tidak perlu ditempatkan di dekat jendela kamar mandi.

2. Zygocactus

Tanaman bernama latin Schlumbergera bridgesii ini terlihat cantik sepanjang tahun, tergantung dari adanya jendela atau rak tinggi yang ada di kamar mandi. Berhati-hatilah untuk tidak meletakkannya di tempat yang bisa membuatnya terbentur karena batangnya cenderung mudah patah.

Baca Juga: Cari Inspirasi Desain Kamar Mandi? Coba 7 Model Minimalis Ini Deh

3. Anggrek Phalaenopsis

Salah satu tanaman yang tidak menyukai sinar matahari langsung, anggrek menyukai lingkungan dengan kelembapan tinggi seperti kamar mandi dengan sedikit cahaya alami. Tanaman ini membutuhkan perawatan yang sangat sedikit, anggrek bisa tumbuh subur walaupun diabaikan. Jaga akarnya tetap lembab, namun juga tidak terlalu basah.

4. Pakis Boston

Dalam hal tanaman gantung, tanaman ini memerlukan sedikit perawatan. Sempurna di setiap jenis pot mulai dari keranjang gantung hingga pot besar. Pakis ini salah satu tanaman terbaik untuk di kamar mandi yang lembab, karena tanaman ini menyukai air dan membutuhkan sedikit perawatan.

Follow Berita Okezone di Google News

5. Peace Lily

Tanaman dalam ruangan yang praktis, peace lily tumbuh subur dalam cahaya tidak langsung dan karena daunnya yang lebar dia bisa memurnikan udara. Tanaman ini bisa melengkapi pajangan tanaman tropis lainnya.

6. Maple Jepang

Tidak hanya di dalam ruangan, tanaman ini juga bisa ditaruh di luar ruangan. Buat jendela kaca di kamar mandi berukuran besar, dari lantai ke langit-langit, memungkinkan tanaman bisa terlihat dari dalam kamar mandi sekaligus pemilik rumah bisa menikmati cahaya matahari yang cerah dari taman yang sempit.

7. Peperomia

Indah karena tekstur dan warnanya, peperomia mudah ditanam di dalam ruangan, tergantung pada tingkat cahayanya. Mereka tumbuh dengan baik walaupun jauh dari sinar matahari langsung, jadi dia paling baik disimpan di kamar mandi yang berventilasi baik. Pilih dedaunan dengan warna hijau yang lebih gelap dan merah untuk memadukan tampilan warna di kamar mandi.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini