Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Lifting Migas Semester I-2021 Tak Capai Target

Oktiani Endarwati , Jurnalis-Jum'at, 16 Juli 2021 |21:27 WIB
Lifting Migas Semester I-2021 Tak Capai Target
Target lifting migas tak tercapai (Foto: Reuters)
A
A
A

JAKARTA - Capaian lifting migas pada semester I/2021 rata-rata 1,64 juta barel setara minyak per hari (MBOEPD). Satuan Kerja Khusus Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) mencatatkan lifting minyak sebesar 667.000 barel minyak per hari (BOPD), atau 95% dari target APBN yang ditetapkan untuk tahun ini sebesar 705.000 BOPD. Sedangkan lifting gas sebesar 5.430 MMSCFD dari target APBN sebesar 5.638 MMSCFD atau tercapai 96%.

Baca Juga:  Realisasi Lifting Migas Tembus 1.682 Mboepd di 2020

Untuk mengejar capaian target lifting, SKK Migas dan KKKS tengah bahu membahu merealisasikan program Filling The Gap (FTG) dan mengupayakan 3 insentif hulu migas agar dapat disetujui oleh pemerintah .

Baca Juga: Renungan Akhir Tahun 2020: Bidang Minyak dan Gas Bumi, Eksplorasi hingga Petroleum Refinerry

"Melalui Program FTG, telah ada tambahan minyak rata-rata 1.900 BOPD. Tambahan ini diluar rencana tambahan yang direncanakan dalam WP&B (Work, Program, & Budget) 2021. Ke depan, kami akan meneruskan Program FTG dan juga mengajak KKKS untuk melakukan akselerasi WP&B-nya sehingga diharapkan target APBN 2021 dapat terpenuhi," ujar Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto dalam konferensi pers, Jumat (16/7/2021).

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement