JAKARTA - Pembangunan bendungan Sepaku di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, menjadi salah satu proyek strategis nasional (PSN). Presiden Joko Widodo telah menetapkan Bendungan Sepaku menjadi PSN.
"Pembangunan bendungan di wilayah Sepaku merupakan proyek infrastruktur penunjang ibu kota negara Indonesia yang baru," ujar Kepala Bagian Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten setempat, Nicko Herlambang, Jumat (8/10/2021).
Baca Juga: Pasca-Badai Siklon Tropis, Bendungan Benanain Diperbaiki
Sehingga Presiden Joko Widodo menetapkan pembangunan bendungan di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara sebagai salah satu proyek strategis nasional.
Pembangunan bendungan di wilayah Sepaku tersebut dilakukan oleh Balai Wilayah Sungai atau BWS Kalimantan III dengan anggaran lebih kurang Rp711 miliar.
Baca Juga: Resmikan Bendungan Paselloreng Rp711 Miliar, Jokowi: Sulsel Jadi Lumbung Pangan Nasional
Dana proyek pembangunan bendungan di Kecamatan Sepaku jelas Nicko Herlambang, berasal dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara atau APBN.
Pembangunan bendungan di wilayah Sepaku sekitar 378 hektare, bertujuan untuk mencukupi kebutuhan air bersih bagi masyarakat yang tinggal di ibu kota negara Indonesia yang baru.