Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Wijaya Karya Raup Kontrak Baru Rp13,1 Triliun, Ini yang Dibangun

Aditya Pratama , Jurnalis-Senin, 25 Oktober 2021 |13:02 WIB
Wijaya Karya Raup Kontrak Baru Rp13,1 Triliun, Ini yang Dibangun
Wijaya Karya Raup Kontrak Baru (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - PT Wijaya Karya (Persero) Tbk meraih kontrak baru sebesar Rp13,16 triliun pada kuartal III 2021. Capaian tersebut meninkat signifikan dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

Dikutip dari IDX 1st Session Closing, peningkatan kontrak baru tersebut melonjak 92,4% jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya senilai Rp6,84 triliun.

Baca Juga: Pefindo Terima Mandat Obligasi Rp28 Triliun, Berikut Rinciannya

Seperti diketahui, sepanjang periode Januari-September 2021 emiten berkode saham WIKA ini telah memperoleh sejumlah proyek diantaranya ialah Jalan Tol Cisumdawu Seksi IV, Bandara Dhoho Kediri, serta beberapa proyek infrastruktur dan gedung.

Baca Juga: Pelita Samudera (PSSI) Spin Off Segmen Usaha Kapal Kargo Curah

Meski membukukan pertumbuhan, capaian kontrak tersebut masih cukup jauh dari target Perseroan. Sebelumnya manajemen Wijaya Karya telah menurunkan target kontrak baru dari semula Rp40,12 triliun menjadi Rp35 triliun, dengan kata lain raihan kontrak baru emiten plat merah ini masih berada di kisaran 37,6%.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement