Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Waspada Uang Palsu! Jangan Sembarangan Tukar Recehan Selain di Bank

Avirista Midaada , Jurnalis-Senin, 25 April 2022 |15:41 WIB
Waspada Uang Palsu! Jangan Sembarangan Tukar Recehan Selain di Bank
Waspada uang palsu saat menukar uang receh (Foto: Okezone)
A
A
A

MALANG – Waspada peredaran uang palsu, masyarakat diimbau menukar uang receh di bank resmi. Kantor Perwakilan Bank Indonesia Malang mengingatkan masyarakat melakukan penukaran uang pecahan di perbankan umum dan Bank Perkreditan Rakyat (BPR) yang telah disiapkan.

Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Malang Samsun Hadi mengatakan, pihaknya telah menyiapkan uang sebanyak Rp4,6 triliun untuk kebutuhan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 2022. Jumlah itu termasuk untuk penukaran uang pecahan dan kebutuhan persediaan di mesin-mesin tarik tunai mandiri atau ATM.

"Kita melayani penukaran di perbankan ada 100 loket bank umum dan 39 BPR di wilayah Malang, Malang raya, Pasuruan, dan Probolinggo. Kalau di sini banyak ke Malang raya, pelayanan tunai Malang raya," ucap Samsun saat ditemui di penukaran uang drive thru, Senin siang (25/4/2022).

Samsun menambahkan, untuk penukaran uang pecahan di masing-masing perbankan dan BPR per orangnya dibatasi hingga jumlah Rp3,7 juta. Hal ini berbeda dengan penukaran uang drive thru di Graha Cakrawala UM yang dibatasi maksimal Rp3,8 juta atau berselisih Rp1 juta.

"Tiap bank 3,7 juta, Rp3,8 juta di sini karena seribuan tambahan, (nominal) seribuan di tempat lain nggak ada tambahan. Jadi Rp3,8 juta di sini, di bank-bank Rp3,7 juta, seribuan nggak dapat, di sini kita siapkan," ungkap dia.

Sejauh ini dari Rp4,6 triliun yang dialokasikan, Samsun menyebut sudah ada setengahnya yang terpakai untuk ditukar uang pecahan lebih kecil. Jumlah itu diprediksinya bakal bertambah di hari-hari puncak arus mudik pada 27 dan 28 April 2022 mendatang.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement