JAKARTA - PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN) melalui anak perusahaannya, Vision+, superapp SVOD terbesar di Indonesia dengan bangga mengumumkan kerja samanya dengan perusahaan yang berbasis di Malaysia, Panorama TV Asia Broadcast Sdn Bhd (Panorama).
Di mana mereka adalah anak perusahaan dari Digistar Corporation Berhad (Digistar) yang merupakan perusahaan terbuka yang terdaftar pada Bursa Malaysia.
Kerja sama ini dimulai dengan penandatanganan perjanjian yang merupakan inisiatif untuk mendorong Vision+ agar semakin terdepan dan memenuhi konten Indonesia yang memiliki banyak peminat di Malaysia.
 BACA JUGA:MNC Digital (MSIN) Resmi Luncurkan Game MOBA Fight of Legends Minggu Depan
Melalui kolaborasi ini, kedua belah pihak akan mempromosikan Vision+ melalui setup box yang akan dijual dan didistribusikan melalui perusahaan induk Panorama, Digistar yang memiliki berbagai jaringan hotel, restoran, rumah sakit, dan perkantoran di Malaysia.
Perjanjian ini ditandatangani oleh Presiden Direktur MSIN dan Founder & Executive Chairman MNC Group, Hary Tanoesoedibjo bersama Founder dan Group CEO Digistar Corporation, Datuk Wira Lee Wah Chong, yang berlangsung di Sheraton Imperial Hotel, Kuala Lumpur.
"Kami sangat senang dengan kesempatan untuk memperluas layanan kami ke tetangga tercinta, Malaysia. Vision+ kini telah menjadi pelopor dalam distribusi konten Indonesia agar dapat dinikmati baik di rumah maupun saat bepergian," ujar Hary dikutip dari keterangan resmi, Kamis (19/1/2023).
Â
Follow Berita Okezone di Google News