Sapi yang berada di dalam rumah itu merupakan sapi karapan yang memiliki harga jual mencapai miliaran rupiah. Angka Rp6 miliar tersebut ternyata diluar biaya perawatan sapi. Untuk perawatan sapi-sapi milik H Samsudin itu rata rata mengeluarkan uang di atas Rp50 juta per bulan. Sapi-sapi itu memiliki perawatan yang istimewa karena sapi khusus untuk lomba balapan.
Walaupun mengeluarkan biaya yang sangat banyak, H. Samsudin tetap melakukan hal itu karena dirinya yang mencintai budaya Madura. Ia melakukan hal itu demi kepuasan dan kebanggan tersendiri ketika mengikuti karapan sapi.
Sontak hal itu sukses membuat warganet heran dan takjub karena keberadaan kandang sapi spesial di dalam rumah mewah senilai Rp6 miliar.
(Feby Novalius)