Share

5 Fakta Hebohnya Sudarman Harja Saputra dan Vidya Piscarista yang Kerap Pamer Harta

Hana Wahyuti, Jurnalis · Sabtu 18 Maret 2023 03:17 WIB
https: img.okezone.com content 2023 03 17 320 2782905 5-fakta-hebohnya-sudarman-harja-saputra-dan-vidya-piscarista-yang-kerap-pamer-harta-GQeUgpqg7F.jpg Sudarman Harja Saputra pamer kekayaan (Foto: Freepik)

JAKARTA - Sosok Vidya Piscarista istri dari Kepala Kantor Badan Pertanahan Nasional wilayah Jakarta Timur, Sudarman Harja Saputra mendadak mendadak menjadi perbincangan hangat di media sosial kerap memamerkan gaya hidup mewah.

Gaya hidup mewah dan pamer harta kekayaan para pejabat belakangan memang menjadi sorotan publik. Nama Vidya Piscarista, ikut menjadi sorotan karena kerap flexing dengan gayanya yang bak sosialita. Begini Faktanya, Sabtu (18/3/2023).

1. Karir Vidya Piscarista

Sejak remaja, Vidya sudah sering mengikuti ajang kecantikan dan menjadi bintang iklan. Pada tahun 2007, istri kepala BPN itu pernah mengikuti ajang Miss Indonesia mewakili Jawa Timur dan menjadi Jawa Timur (Miss Jatim). Selain itu, ia juga pernah mengikuti Miss IBC dan menjadi Gadis Pantene.

Berkat pengalamannya dari ajang-ajang yang sudah diikuti sejak remaja, ia sering menjadi bintang iklan beberapa produk, seperti minyak Simas Palmia dan shampoo Zinc.

2. Profil dan Agama Vidya Piscarista

Tidak hanya itu dia juga alumnus dari SMA Negeri 81 Jakarta, yang berlokasi di Jakarta Timur.Setelah lulus Sekolah Menengah Atas, meneruskan pendidikan kuliah di Universitas Muslim Indonesia.

Dia juga merupakan lulusan dari Universitas Airlangga, Vidya juga pernah menjadi dokter gigi. Setelah lulus, ia membuka praktik di sebuah klinik di daerah Cilandak dan juga membuka konsultasi online.

Follow Berita Okezone di Google News

3. Sepak Terjang Sudarman Harjasaputra

Sepak terjang Sudarman Harjasaputra sempat terseret kasus mafia tanah dan istri hobi flexing di medsos memulai karir di Badan Pertahanan dengan menjabat sebagai Kasi Pengukuran di Kantor BPN Tanggerang.

Pada tahun 2017 ia diamanati menjabat sebagai Kepala Kantor Pertahanan Kabupaten Tanggamus. Namanya disorot lantaran kehidupan mewahnya sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN)

4. Harta Kekayaan Sudarman Hingga Rp14 miliar

Melansir Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Senin (13/3/2023) total kekayaan Sudarman adalah Rp14.765.037.598.

Harta itu dia laporkan pada Desember 2021. Jumlahnya naik sekitar Rp1 miliar dari harta yang dia laporkan pada 2020 atau setahun sebelumnya.

Dari total jumlah harta tersebut, Rp13.997.511.000 di antaranya berupa tanah dan bangunan. Sudarman memiliki rumah dan bangunan antara lain di Jakarta Selatan, Ciamis, Jawa Barat, Bogor, Tangeran Selatan, dan Garut.

Kemudian juga memiliki harta berupa alat transportasi dan mesin dengan total nilai Rp438.000.000. rinciannya Motor, Piagio, Vespa Primavera Tahun 2014 Rp18.000.000 dan Mobil Mazda Zx5 Micro/Minibus Tahun 2017 Rp420.000.000. Kemudian ada juga harga bergerak lainnya Rp600.000.000. terakhir kas dan setara kas Rp249.526.598.

5. Sudarman Punya Utang Rp520 juta

Melansir Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN), Senin (13/3/2023) total kekayaan Sudarman adalah Rp14.765.037.598.

Namun ia juga memiliki catatan utang Rp520.000.000.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini