Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Harga Bahan Pangan Fluktuatif, Partai Perindo: Gulirkan Bansos

Dimas Choirul , Jurnalis-Sabtu, 28 Oktober 2023 |22:32 WIB
Harga Bahan Pangan Fluktuatif, Partai Perindo: Gulirkan Bansos
Jubir Partai Perindo Yerry Minta Gulirkan Bansos usai Harga Pangan Naik (Foto: MPI)
A
A
A

Oleh karenanya, Partai Perindo mengimbau Pemerintah untuk tetap memprioritaskan upaya penanggulangan kenaikan harga dan penyediaan bahan pangan.

"Jangan sampai euforia politik yang semakin meningkat menjelang kontestasi Pilpres dan Pileg membuat konsentrasi Pemerintah untuk menangani urusan harga pangan tidak maksimal. Kasihan rakyat yang menderita," papar Yerry.

Yerry yang akan maju sebagai Caleg DPR RI dari Dapil Sulawesi Utara ini mengatakan tugas utama Pemerintah dalam masalah pangan adalah menjamin ketersediaan bahan pangan dengan harga yang wajar dan terjangkau.

Jika harga pangan naik terus tidak terkendali, akan terjadi kerawanan di masyarakat. Dari kerawanan pangan, tapi bisa berujung kerawanan sosial.

Dia menghimbau Pemerintah melalui Badan Pangan Nasional, Perum Bulog, Kementerian Pertanian, Kementerian Sosial dan Lembaga Pemerintah terkait lainnya untuk melakukan intervensi pasar.

"Berikan bantuan sosial dalam bentuk pangan dan subsidi untuk masyarakat kurang mampu supaya warga dapat diringankan beban ekonominya akibat kenaikan harga pangan ini," pungkas Yerry.

(Taufik Fajar)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement