Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Program SMKN Jateng Terbukti Entaskan Kemiskinan, Ganjar Komitmen Terapkan di Seluruh Indonesia

Arfiah , Jurnalis-Minggu, 24 Desember 2023 |13:43 WIB
Program SMKN Jateng Terbukti Entaskan Kemiskinan, Ganjar Komitmen Terapkan di Seluruh Indonesia
Ganjar Pranowo bicara soal Programnya di Solo (Foto: MPI)
A
A
A

Susilo kemudian memaparkan, setelah lulus dari SMKN Jateng anaknya tidak hanya menunjukkan peningkatan keahlian, tapi juga akhlak, kejujuran dan sopan santun yang diajarkan dalam sistem pembelajaran di SMKN Jateng juga membuat lulusannya menjadi pribadi yang lebih berakhlak.

"Yang namanya SMK gratis di sini juga banyak tapi yang sistem pendidikannya seperti SMKN Jateng itu belum ada. Bagaimana dia belajar, bagaimana makan, bagaimana dia sopan santun pada orang tua itu yang luar biasa. Jadi tidak hanya pendidikan akademis yang ditingkatkan, akhlaknya juga luar biasa," tutur Susilo.

Kini, Bagus sukses mengangkat taraf hidup keluarganya. Dia selalu menyisihkan gajinya sebesar Rp2 juta untuk kedua orang tuanya tiap bulan dan rumah orang tuanya juga telah direnovasi. Bagus juga telah menikah dan memiliki satu unit rumah di Boyolali.

Menilik keberhasilannya SMKN Jateng, Susilo memberikan dukungan penuh untuk Ganjar yang ingin mereplikasi program serupa di seluruh Indonesia dengan harapan semakin banyak keluarga kurang mampu yang bisa terbantu, sehingga kemiskinan akan cepat menurun.

"Saya setuju sekali, saya sangat setuju. Itu luar biasa. Kalau memang di Jawa Tengah sudah segini baik, kalau di Indonesia lebih baik lagi. Makanya saya berdoa pada Allah semoga Pak Ganjar bisa memimpin negeri ini dan negeri ini menjadi lebih baik," ucap Susilo.

(Taufik Fajar)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement