Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Dorong Peningkatan Ekspor, Menhub: Layanan Pelabuhan Terus Disempurnakan

Iqbal Dwi Purnama , Jurnalis-Selasa, 26 Desember 2023 |18:10 WIB
Dorong Peningkatan Ekspor, Menhub: Layanan Pelabuhan Terus Disempurnakan
Menhub Budi Karya Sumadi dorong layanan pelabuhan disempurnakan. (Foto: Kemenhub)
A
A
A

JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menjelaskan program National Logistic Ecosystem (NLE) dibangun untuk melancarkan pergerakan arus barang ekspor dan impor, maupun domestik antar wilayah.

NLE merupakan platform digital layanan logistik yang terintegrasi mulai dari kedatangan kapal hingga ke pabrik. Sistem ini melibatkan sejumlah pihak yakni Kementerian/Lembaga, perusahaan, serta pelaku logistik.

 BACA JUGA:

Harapannya kata Menhub dapat memenuhi target peningkatan ekspor yang dapat mengerek pertumbuhan ekonomi nasional di atas 5%.

“Presiden selalu menginstruksikan kepada kami untuk meningkatkan ekspor. Untuk itu, titik-titik pergerakan yang mendukung ekspor harus kita awasi. Oleh karenanya pemerintah membentuk NLE yang diinisiasi oleh Kemenkeu,” ujar Menhub dalam keterangan tertulis, Selasa (26/12/2023).

 BACA JUGA:

Menhub mengungkapkan, saat ini jumlah ekspor nasional relatif meningkat tetapi belum signifikan. Untuk itu menurutnya, berbagai pihak harus menyempurnakan lagi proses bisnis dari layanan di pelabuhan.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement