Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Daftar BUMN Ini Sekarat, Terancam Diblokir Erick Thohir

Nekha Fatimah Nursadiyah , Jurnalis-Rabu, 26 Juni 2024 |05:09 WIB
Daftar BUMN Ini Sekarat, Terancam Diblokir Erick Thohir
Daftar BUMN sakit yang terancam dibubarkan (Foto: Okezone)
A
A
A

2. PT Indah Karya (Persero)

PT Indah Karya berdiri pada tahun 1961 dengan tujuan mendukung program pemerintah dalam sektor pembangunan ekonomi nasional, termasuk dalam bidang survei, penyelidikan, studi perencanaan teknis, manajemen dan pengawasan pekerjaan konstruksi, penyediaan tenaga ahli, serta konsultasi.

Pada tahun 2000, Indah Karya mendirikan unit bisnis IKRCS yang fokus pada sertifikasi ISO 9001, ISO 14001, ISO 18000, ISO 37001, dan ISO 45000 Sistem Manajemen.

Sejak awal tahun 2014, Indah Karya juga memperluas operasinya di sektor properti dengan membangun Apartemen Bellazona Golf di Bandung. Di sektor industri, perusahaan ini juga membangun pabrik kayu lapis untuk keperluan ekspor di Bondowoso.

Menteri BUMN Erick Thohir sejak tahun 2022 telah mengarahkan PPA untuk menangani masalah keuangan yang dihadapi oleh Indah Karya. Sebagai contoh, Bondowoso Indah Plywood (BIP), yang merupakan bagian dari Divisi Industri Indah Karya, masih memiliki kewajiban belum terpenuhi terhadap sejumlah pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM). Kala itu, utang perusahaan menjadi sorotan pemerintah dan lembaga legislatif.

3. PT Semen Kupang (Persero)

PT Semen Kupang didirikan pada 22 Desember 1980 dan merupakan satu-satunya pabrik semen berskala kecil di Indonesia yang menggunakan tungku tegak. Dengan kapasitas produksi sebesar 120.000 ton per tahun, pabrik ini diresmikan untuk operasional komersial oleh Presiden Soeharto pada 14 April 1984.

Pendirian pabrik semen ini bertujuan untuk melaksanakan dan mendukung kebijakan program pemerintah di bidang ekonomi dan pembangunan nasional secara umum, khususnya dalam sektor industri semen dan industri kimia dasar lainnya.

Pada 17 Februari 2005, produksi Semen Kupang dihentikan sementara karena kendala dalam pengadaan bahan baku batu bara, tanpa penentuan waktu pasti untuk kembali beroperasi.

Semen Kupang termasuk di antara 13 BUMN yang harus direstrukturisasi karena terlibat dalam masalah kredit dengan Bank Mandiri sebesar Rp159 miliar.

Baca selengkapnya: 6 Profil BUMN yang Terancam Dibubarkan Erick Thohir

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement