JAKARTA - Anak-anak biasa membutuhkan waktu untuk menabung dan membeli mainan atau apapun yang mereka suka.
Namun hal tersebut tidak berlaku untuk anak terkaya yang sudah kaya sejak lahir. Misalnya Stormi Webster, Blue Ivy Carter dan lainnya.
Berikut anak terkaya di dunia :
Stormi Webster (5 tahun)
Kemudian ada nama Stormi Webster yang berusia 5 tahun mempunyai harta kekayaan ditaksir USD570 juta atau setara Rp9,2 triliun. Stormi Webster merupakan anak tertua dari Kylie Jenner dan rapper Travis Scott.
Blue Ivy Carter (12 tahun)
Blue Ivy Carter yang masih berusia 12 tahun mempunyai harta kekayaan ditaksir USD720 juta atau setara Rp11,6 triliun. Blue Ivy Carter merupakan putri sulung penyanyi Beyoncé dan rapper Jay-Z.
Rza Athelston Mayers (1 tahun)
Rza Athelston Mayers merupakan anak pertama dari Rihana dan Asap Rocky dengan harta kekayaan ditaksir mencapai USD1,2 miliar atau setara Rp19,4 triliun.
Kekayaan besar Rza ditopang oleh ibunya yang kekayaan bersihnya kini mencapai £1,4 miliar berkat lini kecantikan Fenty yang populer dan kerajaan pakaian dalam Savage X Fenty, menurut Forbes.
North West (10 tahun)
Anak terkaya di dunia lainnya adalah North West yang merupakan anak tertua dari Kim Kardashian dan Kanye West.
Sebagian besar kekayaan bersih bocah tersebut berasal dari aset perwalian dan investasi. North West mempunyai harta kekayaan ditaksir USD375 juta atau setara Rp6 triliun.
Ryan Kaji (12 tahun)
Ryan Kaji merupakan YouTuber dengan harta kekayaan USD100 juta atau Rp1,6 triliun
Baca Selengkapnya: 10 Anak Terkaya di Dunia 2024, Ada yang Punya Harta Rp81 Triliun!
(Dani Jumadil Akhir)