“Kami meminta agar harga daging di pasaran diambil alih pemerintah agar lebih terjamin dan bisa mengontrol harga pasar dan acuannya rata. Jika pemerintah sudah menentukan harga daging maksimal Rp90.000/kg, maka sebaiknya sama rata di semua pedagang,” katanya.
Sebagai informasi, harga daging sapi di pasaran masih tinggi berkisar Rp120.000–Rp130.000 per kg sejak Lebaran Iduladha 2025. Ini seperti pantauan di Pasar Kemiri Muka Depok dan Pasar Minggu Jakarta Selatan. Hal tersebut pun berdampak pada turunnya permintaan konsumen sehingga pedagang mengurangi jumlah daging yang dijualnya.