Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Menteri Jokowi Dinilai Kualitas KW Tiga

Rizkie Fauzian , Jurnalis-Senin, 11 Mei 2015 |09:22 WIB
Menteri Jokowi Dinilai Kualitas <i>KW</i> Tiga
Foto: Antara
A
A
A

JAKARTA - Kinerja pemerintahan Joko Widodo dinilai belum menujukan perubahan, sehingga kabinet kerja diminta untuk melakukan perombakan (reshuffle).

"Kabinet kerja saat ini menteri KW tiga semua, mereka tidak ada yang expert, makanya seperti itu," kata Kepala Riset MNC Securities Edwin Sebayang di Power Breakfast MNC Channel, Senin (11/5/2015).

Edwin menambahkan, kinerja kabinet kerja dinilai sia-sia dalam enam bulan karena tidak menghasilkan. Menurutnya, ekonomi justru semakin terpuruk.

"Cukup sia-sia, meraka enggak menghasilkan, ekonomi makin terpuruk, kita jangan pilih (menteri) berdasarkan politik apa-apa, harus berdasarkan kemampuan. Kita buang-buang waktu," jelasnya.

Sebelumnya, Institute for Development of Economics and Finance (Indef) menilai menteri yang patut untuk digantikan adalah Andrinof Chaniago kepala Bappenas, Menteri Koordinator (Menko) bidang Perekonomian Sofyan Djalil dan Menko bidang Kemaritiman Indroyono Susilo.

(Rizkie Fauzian)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement