JAKARTA - PT MNC Life Assurance (MNC Life) bekerjasama dengan PT J Trust Olympindo Multi Finance (JTO Finance) dalam memberikan penawaran perlindungan kepada para debitur JTO Finance melalui produk asuransi kecelakaan diri atau personal accident milik MNC life.
Penandatanganan kerja sama tersebut dilakukan oleh Pjs CEO MNC Life Lilis Samsudin dan perwakilan Direksi JTO Finance, Yudi Gustiawan di Gedung MNC Financial Center, Jakarta.
Skema kerja sama yang di sepakati kedua belah pihak dilakukan dengan pemberian manfaat perlindungan asuransi kecelakaan kepada debitur JTO Finance, dengan manfaat uang pertanggungan sampai Rp100 juta dengan masa pertanggungan maksimal lima tahun.
Pjs CEO MNC Life Lilis Samsudin, melihat besarnya potensi pasar yang dapat dikembangkan dari asuransi kecelakaan diri mampu menjadi optimisme bagi dirinya dan perusahaan di penghujung tahun 2018.