Maaf PLN, Pengusaha Kurang Happy Tarif Listrik Turun

Rina Anggraeni, Jurnalis
Selasa 08 September 2020 15:01 WIB
Listrik (Foto: Okezone)
Share :

Kata dia, penurunan tarif listrik ini harus bisa meringankan industri hotel. Pasalnya, Industri perhotelan perlu adanya keringanan listrik yang besar, agar tidak membebani keuangan perusahaan akibat pandemi virus covid-19.

"PLN memang sudah menurunkan tarifnya tapi tarifnya itu relatif kecil hanya 1,5% , hanya Rp22,5 per kilowatt hour yang memang untuk sektor kami khususnya di hotel dan restoran ini komponen energi atau komponen listrik itu mencakup 25%, jadi yang paling besar adalah listrik dan tenaga kerja. tenaga kerja itu kira-kira sekitar antara 25 sampai 30% komponen dan tapi listrik kira-kira 25%," katanya.

Dia berharap tarif tenaga listrik dapat kembali mengalami perubahan melihat perkembangan ICP, kurs, inflasi, dan HPB. Selain itu, efisiensi yang dilakukan PLN juga dapat menjadi pemicu turunnya tarif tenaga listrik.

"Kita berharap adanya kebijakan yang membantu kita," tandasnya.

(Dani Jumadil Akhir)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya