JAKARTA - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) yang dipimpin Menteri Susi Pudjiastuti menjamin perkembangan usaha budi daya mutiara di berbagai daerah antara lain dengan memastikan ketersediaan stok kerang mutiara di sejumlah kawasan perairan nasional.
"Yang jelas pemerintah memiliki tanggung jawab untuk menjamin usaha budi daya mutiara ini tetap berkembang," kata Dirjen Perikanan Budidaya KKP Slamet Soebjakto, di Jakarta, Senin (24/7/2017).
Salah satu upaya yang telah dilakukan KKP untuk itu antara lain melepas lebih dari 15 ribu ekor kerang mutiara jenis pinctada maxima di lepas perairan Gili Kondo, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, pada 13 Juli 2017.
Sebagaimana diketahui, sebanyak ribuan spat kerang mutiara ini merupakan hasil pembenihan buatan yang dilakukan oleh pihak Balai Perikanan Budidaya Laut (BPBL) Lombok.
Kegiatan pelepasan puluhan ribu ekor kerang mutiara itu dilakukan dengan melibatkan kelompok masyarakat lokal yang tergabung dalam Komite Pengelolaan Perikanan Laut (KPPL) kawasan Sambelia.