"Saya akan mencoba berkomunikasi dengan Direksi. Ini supaya mogok ini segera dihentikan kalian bisa bekerja lagi. Nanti saya akan meminta kepada pihak Direksi agar tidak ada yang di PHK dan mutasi. 25 orang manager yang di mutasi saya minta dikembalikan kepada posisinya semula," ujarnya saat mendatangi peserta aksi mogok kerja di Kantor JICT, Jakarta, Kamis (3/8/2017).
Baca juga: Demo Seharian, Para Pekerja JICT Akhirnya Pulang
Namun, Rieke meminta kepada semua karyawan untuk bersabar. Selain itu jangan sampai ada peserta yang melakukan aksi represif dan provokasi apalagi sampai merusak fasilitas-fasilitas yang ada.
"Beri saya waktu untuk berkomunikasi, saya kira teman-teman harus menjaga situasi dan kondisi dan jangan terpancing. Suasana tenang jangan represif, kami berusaha memberikan yang terbaik. Saya juga minta untuk tidak melakukan aksi-aksi yang merusak fasilitas. Kawan-kawan berjanji tidak melakukan pengerusakan? Karena kalian harus menjadi bagian di garda terdepan untuk memajukan industri pelabuhan di Indonesia," imbuhnya
(Rizkie Fauzian)