Baca juga: Kebijakan Fiskal Mulai Tampakkan Hasil, Defisit Perlahan Membaik
Tren demografi dan cepatnya kemajuan teknologi menunjukkan pentingnya sumber daya manusia. Akan tetapi karena rendahnya investasi pada sumber daya manusia di masa lalu, Indonesia mengalami masalah rendahnya kesehatan penduduk, besarnya angkatan kerja yang tidak terampil, dan ketimpangan gender.
Untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia dibutuhkan kepemimpinan yang kuat dan berkelanjutan. Melanjutkan reformasi sisi supply dan demand dari program pengembangan sumber daya manusia dengan mempercepat pengurangan stunting, reformasi pendidikan, reformasi program asuransi kesehatan.
"Diharapkan dengan berbagai kebijakan tersebut akan meningkatkan Human Capital Index Indonesia," tandasnya. (Rina Anggraeni/Sindonews)
(Widi Agustian)