JAKARTA - MNC Group adakan pelatihan bagi karyawan pada hari ini. Mengusung tema 'Pelatihan Penerapan Program APU PPT 4.0', acara ini bertujuan membuat seluruh karyawan paham akan arti pencucian uang dan pendanaan teroris.
Compliance and Business Process Improvement Division Head PT MNC Investama Tbk Esther Nova menjelaskan, acara ini diadakan MNC untuk karyawan MNC. "Jadi dari kami untuk kami," ucap Esther di MNC Conference Hall Gedung INews Tower, Jumat (11/10/2019).
Baca Juga: PPATK Pantau 1,3 Juta Rekening Pejabat hingga Pengusaha Terkait Tindak Pencucian Uang
MNC merupakan grup besar dengan beragam bisnis. Maka dari itu, Esther ingin mengetahui seperti apa transaksi-transaksi yang nasabah atau customer MNC lakukan untuk menghindari transaksi yang tidak diinginkan.
"Kita kan grup besar dan bisnisnya beragam. Otomatis dengan diadakannya training ini diharapkan kami bisa melihat seperti apa nasabah atau customer kami yang bertransaksi di MNC Group yang bisa terkait pencucian uang dan pendanaan teroris," jelasnya.
Baca Juga: OJK Gandeng Kemendagri-PPATK Berantas Tindak Pencucian Uang
Adapun narasumber yang dihadirkan yaitu dari Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK). Selain itu, acara ini ditujukan untuk menghindari transaksi yang dicurigai untuk pencucian uang ini. Sebab, MNC Group sangat mendukung pemerintah agar jangan sampai perusahaan-perusahaan mendukung pencucian uang dan pendanaan teroris.