Basuki menambahkan, untuk banjir di Cawang juga sudah mendatangkan pompa agar cepat surut. Sebab, underpass di Cawang juga ikut terendam banjir.
"Setelah banjir ini pasti akan dievaluasi. Terutama yang di Cawang itu. Kemudian ada sembilan titik yang kita awasi sesuai dengan fungsi saya (Kementerian PUPR)," ungkap Basuki.
Menurut Basuki yang perlu diawasi saat terjadi banjir adalah Kali Grogol dan Kali Angke yang berdampak ke jalan tol kemudian ke Kebon Jeruk dan sekitarnya. Di daerah itu terjadi antrean kendaraan yang sangat panjang.
"Ternyata di situ ada rembesan sampai ke jalan tol. Kemudian di Bidara Cina, Kampung Melayu, Cipinang Melayu, Pulo Mas, Kelapa Gading, Deplu dan Kali Pesanggrahan, Kali Grogol, lapangan golf Pangkalan Jati dan Setu Babakan," kata dia.
Baca Juga: BNPB: 9 Orang Meninggal Dunia Akibat Banjir dan Longsor di Jabodetabek