Penyakit ini telah menyebar ke lebih dari 15 negara, termasuk Amerika Serikat, Kanada, Prancis, dan Jerman. Kota-kota di China, termasuk Wuhan, telah diisolasi oleh pemerintah China untuk mengekang penyebaran virus mematikan itu.
Blokade ini menyebabkan banyak orang asing yang tinggal di Wuhan dan kota-kota China lainnya seperti di provinsi Hubei terperangkap. Hal ini mendorong pemerintah AS, Jepang, Australia, India, dan beberapa negara lain datang dengan rencana evakuasi yang mendesak.
AS dan Jepang menjadi dua negara pertama yang mengangkut warga mereka yang terlantar di negeri tirai bambu tersebut. India mengirim permintaan resmi ke Beijing untuk mengizinkannya melanjutkan evakuasi pada Selasa ini.
(Widi Agustian)