Pembiayaan investasi juga akan dilakukan Pemerintah di tahun 2021 dengan anggaran sekitar Rp169,1 triliun. Pendanaan tersebut direncanakan akan digunakan untuk, pertama, pembiayaan pendidikan untuk menjamin keberlangsungan program pendidikan bagi generasi berikutnya sebagai bentuk pertanggungjawaban antar-generasi.
Kedua, pemberdayaan UMKM dan UMi guna mengakselerasi pengentasan kemiskinan, ketiga, mengakselerasi 17 pembangunan infrastruktur sarana dan prasarana transportasi, permukiman, serta ketahanan energi.
"Keempat, mendorong program ekspor nasional melalui penguatan daya saing barang dan jasa dalam negeri di pasar internasional," ujarnya. (feb)
(Feby Novalius)