JAKARTA - Kerjasama perdagangan mesti ditingkatkan karena salah satu bisa mendorong Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Salah satu kerjasama yang bisa ditingkatkan antara Indonesia dengan Mesin.
Mantan Ketua Umum Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Sandiaga Uno mengatakan, kerjasama perdagangan dan investasi yang selama ini terjalin antara Indonesisa dan Mesir telah dilakukan. Hanya saja kerjasama kedua negara masih belum maksimal.
Baca Juga:Â Ekonomi RI Kuartal IV-2020 Diramal Minus 1%
"Potensi persahabatan dua negara ini sudah di mulai dari era Presiden Gamal Abdel Nasser dan Presiden Soekarno, namun dari jumlah total perdagangan dan investasi di Mesir, Indonesia belum mampu menembus posisi sebagai mitra dagang utama dan sebaliknya seperti itu," katanya, dalam keterangan tertulisnya, Minggu (22/11/2020).
Menurut dia, apabila dilihat dengan ekonomi yang terus bertumbuh dengan pasar yang sangat besar, Mesir juga mengundang Indonesia untuk meningkatkan perdagangannya.
Baca Juga:Â Masih Banyak Pabrik Tutup, Ekonomi RI Perlu Diperbaiki
"Kesepakatannya adalah meningkatkan jumlah perdagangan tiga kali lipat, jumlah eksport dari Indonesia ke Mesir dalam konsep win win solution yang di harapkan akan meningkatkan investasi dan membuka lapangan kerja seluas-luasnya," ujarnya.