Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ternyata Ini Alasan Banyak Orang Jualan di Grup WA

Hafid Fuad , Jurnalis-Minggu, 18 April 2021 |10:37 WIB
Ternyata Ini Alasan Banyak Orang Jualan di Grup WA
Jualan di Grup WA (Foto: Androidpit/Nextpit)
A
A
A

JAKARTA - Ternyata strategi mendapatkan cuan dari berjualan online tidak melulu harus mengandalkan Instagram atau marketplace. Tapi juga ada opsi gratisan yang bisa dijadikan andalan yaitu melalui Grup WhatsApp atau WhatsApp Group (WAG).

Salah satu pemainnya adalah Bella yang menceritakan alasan pribadinya memilih berjualan melalui Grup WhatsApp. Dirinya mengaku termotivasi karena sudah ikut grup WhatsApp orang lain. Lalu akhirnya dia pun tertarik untuk mencoba berjualan dengan cara yang sama.

"Sekarang saya aktif di dua WAG yang pertama grup milik saya, dan satu lagi grup orang lain yang saya ikuti," kata Bella saat dihubungi MNC Portal Indonesia di Jakarta, Sabtu (17/4/2021).

Baca Juga: Tren Belanja Online di Awal Ramadhan, Produk Makanan Laris Manis 

Dia menjelaskan keseruan di WAG karena materi promosi produk yang lebih mudah untuk dishare. Lalu juga bisa dikreasikan dengan bermacam-macam tipe file, mulai dari foto, video, ataupun pdf.

"Jadi lebih praktis karena cukup hanya sekali kirim ke grup untuk semua anggotanya," ujarnya.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement