Lalu untuk dukungan UMKM dan Korporasi pemerintah telah merealisasikan anggaran hingga Rp48,05 triliun atau 24,8% dari pagu Rp193,74 triliun. Program ini diberikan pemerintah untuk usaha mikro (BPUM) sebanyak 9,8 juta usaha, subsidi bunga penyaluran KUR sebesar Rp112,8 triliun untuk 3,1 juta debitur.
Kemudian IJP UMKM untuk akumulasi KMK dijamin mencapai Rp15,25 triliun, IJP korporasi untuk akumulasi KMK dijamin mencapai Rp792,6 miliar, dan terakhir untuk penempatan dana pada bank dengan total penyaluran kredit sejak 2020 mencapai Rp380,05 triliun kepada 5,17 juta debitur.
(Kurniasih Miftakhul Jannah)