“Saat kita masuk ke jantung (musim laba) dan kita mendapatkan lebih banyak saham industri dan siklikal ternama, akan menarik untuk melihat tidak hanya berapa banyak yang ada dalam hal pemulihan tetapi juga apakah ada dampak dari beberapa masalah ini, yang berarti inflasi, lonjakan harga-harga.”
3M Co yang naik 0,6%, akan melaporkan kinerja keuangannya pada Selasa, sementara Boeing Co yang naik 2,0% akan melaporkan pada Rabu (28/7/2021).
Pertemuan dua hari Fed dimulai pada Selasa, dan semua mata mungkin tertuju pada apakah bank sentral mengungkapkan kekhawatiran baru tentang inflasi yang tinggi ketika menyimpulkan pertemuannya pada Rabu (28/7/2021).
Pada Juni, The Fed mengindikasikan akan mulai menaikkan suku bunga dua kali pada tahun 2023, yang lebih cepat dari yang diperkirakan sebelumnya.
Optimisme yang berkelanjutan atas laba kuartal kedua telah membantu mengimbangi kekhawatiran baru-baru ini atas dampak pasar dari varian Delta COVID-19.
Saham China yang tercatat di AS jatuh setelah Beijing pekan lalu mengumumkan aturan baru tentang les privat dan perusahaan pendidikan daring, yang terbaru dari serangkaian tindakan keras terhadap sektor teknologi yang telah mengguncang pasar keuangan.
Perusahaan e-commerce Alibaba Group dan mesin pencari Baidu Inc, dua saham China terbesar yang tercatat di Amerika Serikat, melemah. Alibaba anjlok 7,2% dan Baidu terpuruk 6,0%.
Kerugian baru-baru ini di saham China lebih curam daripada yang tercatat selama puncak perang perdagangan China-AS pada tahun 2018, terutama karena penargetan Beijing terhadap perusahaan teknologi besar.
Di antara penurunan lainnya, pembuat senjata Lockheed Martin Corp jatuh 3,3% setelah program pengembangan aeronautika rahasia menyebabkan perusahaan gagal mencapai perkiraan laba.
(Kurniasih Miftakhul Jannah)