Share

Harga Batu Bara Naik, Saham Apa yang Bikin Cuan?

Aditya Pratama, iNews · Sabtu 04 September 2021 13:49 WIB
https: img.okezone.com content 2021 09 04 278 2466088 harga-batu-bara-naik-saham-apa-yang-bikin-cuan-5sJxaGUnLw.jpg Saham yang perlu dicermati selama September 2021 (Foto: Antara)

JAKARTA - Harga batu bara acuan dunia mengalami kenaikan pada perdagangan kemarin. Harga batu bara di pasar ICE Newcastle (Australia) tercatat di level USD 179/ton.

Terkait hal tersebut, Pengamat Pasar Modal Asosiasi Analis Efek Indonesia (AAEI), Reza Priyambada mengatakan, kenaikan harga komoditas tersebut dapat memberikan dampak terhadap kinerja emiten produsen batu bara.

Baca Juga: BEI: Optimalisasi Digital Bikin Investor Saham Makin Banyak

"Secara sentimen bisa jadi direspon positif oleh pelaku pasar dimana dipersepsikan nantinya kinerja emiten coal (batu bara) akan mengalami kenaikan dari kenaikan harga jual coal," ujar Reza kepada MNC Portal, Sabtu (4/9/2021).

Meskipun nantinya dapat mempengaruhi ke kinerja emiten produsen batu bara, kenaikan harga batu bara secara riil di lapangan tidak bisa langsung disesuaikan ke harga jual batu bara oleh perusahaan-perusahaan tersebut.

Baca Juga: IHSG Menguat 1,42% Selama Sepekan

"Yang saya tau, biasanya mereka ada hitungan sekian bps atau spread antara harga jual di lapangan dengan harga jual kontrak batubara yang menjadi acuan," kata dia.

Follow Berita Okezone di Google News

Dia menyebut beberapa saham emiten produsen batu bara yang bisa diperhatikan investor, seperti saham PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG), PT Bumi Resources Tbk (BUMI), PT Adaro Energy Tbk (ADRO), PT Bayan Resources Tbk (BYAN), dan PT Harum Energy Tbk (HRUM).

"ITMG termasuk dari emiten batubara yang terimbas kenaikan harga jual batubara, termasuk BUMI juga kan yang kemarin sempat mengalami perbaikan kinerja karena kenaikan harga jual batubara. Selain itu, juga ada ADRO, BYAN, HRUM, dan lainnya," ucapnya.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini