JAKARTA - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat sejumlah aksi korporasi yang dilakukan hari ini. Di antaranya tanggal RUPS hingga penetapan tanggal pembayaran dividen.
Mengutip informasi saham terakhir aksi korporasi dan jadwal RUPS, Kamis (30/12/2021). PT Adaro Energy Tbk (ADRO) menetapkan tanggal pembayaran Dividen tunai interim.
Baca Juga: 4 Tips Investasi Saham dan Kisah Sukses Lo Kheng Hong, Warren Buffet Indonesia
Pemberitahuan RUPS Rencana PT Maming Enam Sembilan Mineral Tbk (AKSI). Pemberitahuan RUPS Rencana PT Geoprima Solusi Tbk (GPSO).
Kemudian Metrodata Electronics Tbk (MTDL), akan mengumumkan tanggal akhir perdagangan nominal lama Stock split.
Baca Juga: Mengintip Prospek Saham Antam (ANTM) Usai Punya Bos Baru
Sebelumnya, WSKT akan melakukan Penambahan Modal Melalui Penawaran Umum Terbatas II (PUT II) dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) atau rights issue akhir tahun ini dengan harga yang ditetapkan Rp620.
Berdasarkan prospektus Perseroan dikutip Minggu (19/12/2021), WSKT akan menerbitkan saham baru sebanyak 19.295.430.298 dan dari rights issue ini perusahaan akan memperoleh dana senilai Rp11,96 triliun.
(Feby Novalius)