Selain itu, CPNS yang akan menjadi sosok birokrasi diharapkan dapat memberikan solusi terbaik yang strategis dan aktual, dapat memperkokoh kerja yang solid dan sinergis, mampu berinovasi, kreatif dan responsif terhadap berbagai keadaan, dan memiliki kondisi prima dalam pengabdian sesuai kompetisinya.
“Dalam menjalankan tugas, CPNS hendaknya memegang teguh nilai dan kode etik ASN serta budaya kerja ASN ber-AKHLAK yaitu berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal adaptif dan kolaboratif,” pungkas Menko Luhut
(Feby Novalius)