Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Naik 84%, Laba Sinar Mas Agro (SMAR) Tembus Rp2,8 Triliun

Anggie Ariesta , Jurnalis-Sabtu, 19 Maret 2022 |16:22 WIB
Naik 84%, Laba Sinar Mas Agro (SMAR) Tembus Rp2,8 Triliun
Laba SMAR alami kenaikan (Foto: Shutterstock)
A
A
A

Di sisi lain, produksi palm kernel juga menurun menjadi 150.000 ton pada 2021 dari 158.000 ton pada 2020. SMAR mengoperasikan 16 Pabrik Kelapa Sawit (PKS) dengan kapasitas pengolahan 4,35 juta TBS per tahun.

"Hasil produksi TBS dan produk sawit pada tahun 2021 menurun terutama disebabkan oleh menurunnya luas area menghasilkan sehubungan dengan program peremajaan kembali tanaman dan curah hujan yang tinggi di Kalimantan Selatan dan Tengah," jelas manajemen SMAR.

SMAR pun mencatatkan laba kotor Rp10,96 triliun pada 2021, naik 86% yoy dari sebelumnya Rp5,87 triliun. EBITDA juga naik menjadi Rp6,12 triliun dari 4,09 triliun pada 2022.

Liabilitas SMAR pada 2020 mencapai Rp25,93 triliun, meningkat dari sebelumnya Rp22,5 triliun. Ekuitas juga naik menjadi Rp14,42 triliun dari sebelumnya Rp12,52 triliun.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement