Share

Profil Greg Becker, CEO Silicon Valley Bank yang Bangkrut

Mutiara Oktaviana, Okezone · Senin 13 Maret 2023 11:08 WIB
https: img.okezone.com content 2023 03 13 455 2780050 profil-greg-becker-ceo-silicon-valley-bank-yang-bangkrut-pNjFhSnes4.jpg CEO Silicon Valley Bank Greg Becker (Foto: Reuters)

JAKARTA - Profil Greg Becker, CEO Silicon Valley Bank yang bangkrut. Di mana ia bergabung dengan perusahaan tersebut pada tiga dekade lalu sebagai petugas pinjaman.

Melansir Reuters pada Senin, (13/3/2023), Greg mengasah kemampuannya selama gelembung dotcom dan kemudian mengarahkan pemberi pinjaman yang berfokus pada startup setelah krisis keuangan global pada 2008.

Ia telah menjadi presiden dan CEO SVB Financial Group (SIVB.O) pada tahun 2011.

Namun, pada Jumat, (10/3/2023), Operasional perusahaan tersebut tiba-tiba terhenti, yang disebabkan Regulator keuangan California resmi menutup layanan tersebut.

Hal tersebut terjadi lantaran perusahaan perbankan terbesar di Amerika Serikat ini mengalami krisis modal dan bangkrut dalam 48 jam terakhir.

Runtuhnya Silicon Valley Bank ini menjadi kegagalan bank terbesar kedua dalam sejarah Amerika sejak krisis keuangan pada 2008.

Padahal dalam waktu 24 jam sebelumnya, Becker secara pribadi menelepon klien untuk meyakinkan mereka bahwa uang mereka di bank aman.

Namun, Greg kembali mengirim pesan video kepada karyawan pada hari Jumat untuk mengakui bahwa 48 jam tersebut "sangat sulit" saat menjelang runtuhnya bank.

"Dengan hati yang sangat berat saya berada di sini untuk menyampaikan pesan ini. Saya tidak dapat membayangkan apa yang ada di kepala Anda dan bertanya-tanya, Anda tahu, tentang pekerjaan Anda, masa depan Anda,” ujarnya dikutip melalui Reuters pada Senin (13/3/2023).

Follow Berita Okezone di Google News

Becker, yang menjabat sebagai dewan direksi di Federal Reserve Bank of San Francisco, meninggalkan dewan tersebut pada hari Jumat, kata seorang juru bicara bank sentral AS.

Menurut situs web Silicon Valley Bank, Becker merupakan lulusan dari Indiana University dan memiliki gelar sarjana di bidang bisnis.

Dari sana, ia bekerja di sebuah bank yang melayani apa yang ia sebut sebagai "perusahaan tradisional". Ketika manajernya pergi untuk bekerja di Silicon Valley Bank, Becker mengikutinya.

Sebelum menjadi presiden dan CEO SVB Financial Group, Becker mendirikan SVB Capital, divisi investasi perusahaan.

Ia juga menjabat sebagai ketua Silicon Valley Leadership Group dari tahun 2014 hingga 2017 dan menjadi anggota Dewan Penasihat Ekonomi Digital Departemen Perdagangan AS dari tahun 2016 hingga 2017.

Becker juga telah memiliki lima orang anak yang sudah dewasa dan ia kerap mengisi waktu luangnya dengan bersepeda bersama para anaknya tersebut.

Situs web Silicon Valley Bank juga menyebut Becker sebagai "juara ekonomi inovasi".

Dalam sebuah video BBC pada bulan Desember, Becker mengatakan saran karir terbaiknya adalah agar para pencari kerja membangun keahlian seputar ekonomi inovasi di bidang-bidang seperti pemrograman komputer dan manajemen proyek.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini