Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Wijaya Karya Beton (WTON) Kantongi Laba Rp171,06 Miliar di 2022

Mutiara Oktaviana , Jurnalis-Selasa, 14 Maret 2023 |11:37 WIB
Wijaya Karya Beton (WTON) Kantongi Laba Rp171,06 Miliar di 2022
Ilustrasi saham. (Foto: Freepik)
A
A
A

JAKARTA - PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) atau WIKA Beton mengantongi laba bersih sebesar Rp171,06 miliar hingga Desember 2022, naik hingga 110% dari laba tahun lalu sebesar Rp81,43 miliar.

Dikutip Harian Neraca, meski di tengah tren lesunya sektor konstruksi akhir-akhir ini, strategi yang ditetapkan WIKA Beton sepanjang tahun 2022 rupanya mampu mengangkat kinerja kontrak baru perseroan hingga mendekati kondisi sebelum pandemi dengan mencatatkan perolehan sebesar Rp7,01 triliun atau naik 34,45% YoY.

 BACA JUGA:

WIKA Beton turut mencatatkan pendapatan usaha hingga Desember 2022 sebesar Rp6,00 triliun, naik 34,64% dari tahun lalu sebesar Rp4,46 triliun. Porsi pendapatan perseroan masih didominasi oleh segmen beton, baik itu beton pracetak maupun beton segar (readymix), yakni sebesar 92,71%, disusul segmen jasa sebesar 6,96% dan segmen quarry sebesar 0,33%.

Adapun perseroan juga mengungkapkan, hingga bulan Februari 2023 mampu membukukan omzet kontrak baru Rp1,05 triliun atau naik 2,56% YoY. Berbagai proyek yang menyumbang performa perseroan ini didominasi oleh proyek pada sektor infrastruktur sebesar 66,95%, disusul proyek di sektor properti sebesar 10,57%, dan sisanya berasal dari sektor energi, industri, dan tambang masing-masing menyumbang sebesar 16,49%, 5,04%, dan 0,95%.

 BACA JUGA:

Berdasarkan segmentasi kepemilikan, perolehan kontrak baru perseroan hingga Februari 2023 didominasi oleh swasta sebanyak 87,77%, disusul perusahaan induk WIKA 6,37%, perusahaan BUMN lain sebanyak 5,86%.

 

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement