JAKARTA - MNC Sekuritas senantiasa memberikan edukasi seputar pasar modal, salah satunya melalui program edukasi pasar modal syariah.
Menjelang hari raya Idul Fitri, pekerja biasanya akan mendapatkan Tunjangan Hari Raya (THR). Besaran THR pada umumnya adalah satu kali upah bulanan yang mencakup gaji pokok dan tunjangan tetap. Jumlah ini tentu saja merupakan nominal yang dapat digunakan untuk kebutuhan hari raya Anda dan keluarga.
Namun, jika Anda salah mengalokasikannya, hal tersebut justru akan menyebabkan dana THR menjadi habis tanpa disadari. Padahal, dana THR juga bisa dimaksimalkan untuk berinvestasi jangka panjang maupun jangka pendek.
Menyambut bulan Ramadan, MNC Sekuritas aktif menggelar Webinar Series sebagai sarana edukasi secara gratis yang terdiri dari beragam topik mengenai pasar modal syariah.
Anda dapat belajar mengelola THR agar lebih maksimal dengan berinvestasi di reksa dana syariah. Dengan demikian, THR Anda tidak hanya digunakan untuk kebutuhan konsumtif, tetapi bisa berguna untuk kebutuhan di masa depan.
Jangan lewatkan Webinar Series MNC Syariah Investment Festival 2023 ”Simulasi Kelola THR” pada Jumat (24/3/2023) pukul 15.30 WIB bersama AVP Clients Coverage Shinhan Asset Management Indonesia Amelia Sintama dipandu oleh Investment Gallery Officer MNC Sekuritas Sasha Dwi Rahayu.
Follow Berita Okezone di Google News