JAKARTA- Ada lima alasan Singapura bisa datangkan konser musik internasional besar salah satunya Coldplay. Band asal Inggris telah resmi memperpanjang jadwal konsernya di Singapura menjadi lima hari.
Tak hanya Coldplay, artis besar lainnya yang memperpanjang jadwal konsernya di Singapura adalah Taylor Swift. Hal ini tentunya menimbulkan pertanyaan, kenapa negara Singapura menjadi tempat favorit para musisi besar untuk menggelar konser.
Dilansir dari berbagai sumber, Jumat (23/6/2023), berikut 5 alasan Singapura bisa datangkan konser musik internasional besar:
1. Didukung Pemerintah
Konektivitas yang mudah ke kota-kota Asia Tenggara lainnya, tata kelola stabil, dan upaya promosi oleh Singapore Tourism Board (STB) juga menjadi alasan mengapa Singapura menjadi pusat konser regional.