CHINA - Build Your Dreams (BYD) memiliki pabrik baterai kendaraan listrik yang sangat besar di Chongqing, China. Nilai investasi perusahaan teknologi di pabrik seluas 1 juta meter persegi tersebut mencapai USD18 miliar atau setara Rp289 miliar (kurs Rp15.771 per USD).
Okezone mendapat kesempatan untuk melihat Battery Factory yang dijalankan anak perusahaan bernama Findreams, Selasa (5/4/2023). Findreams memiliki dua fase fasilitas pabrik, yaitu fase 1 berkapasitas 20.000 giga watt dapat menghasilkan 500.000 unit baterai.
Fase 2 berkapasitas 15.000 giga watt dapat menghasilkan 300.000 unit baterai. Kedua fasilitas ini mampu memproduksi sebesar 850.000 unit baterai dalam satu tahun.
Adapun hasil produksi Findreams tidak hanya diperuntukan bagi kendaraan penumpang, tetapi juga untuk kebutuhan lainnya.
Sebenarnya BYD sudah mulai mengembangkan baterai lithium sejak 1996. Pada 1998, pabrik baterai Lithium BYD di Shenzhen diresmikan sebagai divisi bisnis kedua dengan nama BYD Lithium Battery Co., Ltd.
Kemudian pada 2000, Findreams dengan inovasinya menjadi supplier baterai lithium-ion pertama Motorola di China dan di 2002, menjadi supplier baterai untuk Nokia.