JAKARTA - Komisi VII Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) menggelar rapat kerja dengan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Rapat sendiri dihadiri oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan dan Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar.
Selain itu, acara juga dihadiri oleh jajaran Direktur Jenderal (Dirjen) di lingkungan ESDM. Tak hanya itu, rapat itu juga dihadiri oleh Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto, Kepala BPH Migas Fansrullah Asa, Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati hingga Plt Dirut PLN (Persero).
Baca Juga: Menteri Jonan Dicecar Komisi VII soal Harga BBM hingga Subsidi Energi
Rapat sendiri dipimpin langsung oleh Ketua Komisi VII DPR RI Gus Irawan Pasaribu. Acara sendiri dimulai sekitar pulul 16.30 WIB.
Pimpinan rapat dan Ketua Komisi VII DPR-RI Gus Irawan Pasaribu mengatakan, agenda rapat kali ini membahas beberapa agenda. Salah satunya adalah membahas mengenai Dewan Energi Nasional.
“Komisi VII akan melaksanakan rapat kerja agendanya penguatan Dewan Energi Nasional (DEN),” ujarnya membuka acara raker di Ruang Rapat Komisi 7 DPR-RI, Jakarta, Senin (15/7/2019).
Baca Juga: Komisi VII Panggil Menteri Jonan Bahas Listrik hingga Freeport