JAKARTA - Ruas Tol Jakarta-Cikampek terpantau padat pada hari ini atau hari H Lebaran 2022. Kondisi tersebut membuat kendaraan dari arah Jakarta menuju Cikampek sulit bergerak.
Pantauan MNC Portal pada hari ini, Senin (2/5/2022) sejak pukul 10.30 WIB melalui cctv di situs Direktorat Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) kendaraan di ruas tol tersebut mayoritas adalah kendaraan mini bus.
Baca Juga: Suasana Lebaran di Komplek Menteri, Tak Ada Open House
Berdasarkan pantauan tersebut setidaknya kepadatan kendaraan terjadi pada beberapa titik yang pada hari puncak arus mudik juga mengalami Kemacetan. Misalnya pada KM 47+200 Ruas tol Japek arah Cikampek yang saat ini pada hari H lebaran masih mengalami kemacetan.
Hal tersebut praktis membuat Kendaraan yang berada di ruas tol tersebut sulit untuk bergerak. Situasi yang sama juga tergambar pada beberapa hari lalu menjelang lebaran, yang mana ruas tol tersebut juga mengalami kemacetan.
Baca Juga: Rayakan Lebaran, Erick Thohir Bersyukur Telah Melalui Tahun-Tahun yang Sulit
Kepadatan tersebut terpantau mengular hingga KM 46 ruas tol Japek arah Cikampek yang juga membuat kendaraan bergerak merayap pada ruas tol tersebut.